UMBandung
Ekbis

6 Langkah Strategi Sukses Pemasaran Produk Eiger Adventure yang Kudu Diteladani UMKM

×

6 Langkah Strategi Sukses Pemasaran Produk Eiger Adventure yang Kudu Diteladani UMKM

Sebarkan artikel ini

BANDUNGMU.COM — Dalam meraih kesuksesan memasarkan produk, kita ikuti jejak Eiger Adventure dalam menerapkan strategi fokus pada kualitas, keberlanjutan, dan keterlibatan dengan masyarakat.

Para pelaku usaha UMKM dapat menjalankan strategi yang terjangkau namun efektif untuk memperluas pasar supaya meraih kesuksesan.

Berikut beberapa strategi yang dapat diterapkan:

1. Lakukan riset pasar yang mendalam

Menganalisis pasar sasaran dengan teliti guna memahami kebutuhan dan preferensi konsumen, serta memahami saingan di dalam pasar tersebut merupakan langkah penting dalam strategi bisnis. Eiger Adventure terlihat menerapkan pendekatan ini pada tahap perluasan bisnisnya.

Misalnya, saat Eiger Adventure memutuskan untuk memasuki pasar pakaian di Asia Tenggara, perusahaan ini secara seksama menganalisis kebutuhan dan selera konsumen di wilayah tersebut.

Mereka menyelidiki faktor-faktor seperti cuaca, aktivitas luar ruangan yang umum di daerah tersebut, dan preferensi lokal terkait desain dan fungsi produk.

Selain itu, Eiger Adventure juga mempelajari kompetitor yang telah ada di pasar tersebut, mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan mereka serta mengevaluasi bagaimana produk dan layanan mereka dapat bersaing.

Langkah ini memungkinkan Eiger Adventure untuk menghadirkan produk-produk yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi konsumen di Asia Tenggara. Dengan begitu, perusahaan ini dapat memposisikan diri dengan kuat di pasar baru tersebut dan meraih pertumbuhan yang lebih baik secara global.

Maka jika kita adalah seorang pengusaha pakaian fashion ingin memperluas bisnis ke pasar Jepang. Sebelum meluncurkan produknya, kita harus melakukan riset pasar untuk memahami tren fashion lokal, preferensi warna dan gaya, serta merek lokal yang sedang populer di Jepang.

Hasil riset membantu menyesuaikan koleksi produk kita agar sesuai dengan selera pasar Jepang dan bersaing secara efektif dengan merek lokal.

Baca Juga:  Tim PKM Risetmu UM Bandung Berikan Dana Stimulan Kewirausahaan kepada PCM Cilengkrang

2. Bangun branding yang kuat

Eiger terkenal dengan branding dan latar belakang yang kuat. Mereka konsisten mengeluarkan produk yang unik dan punya ciri khas sendiri. Pendekatan ini memungkinkan Eiger untuk membangun citra merek yang konsisten dan kuat, sehingga mereka dapat dengan jelas dibedakan dari pesaing-pesaing di pasar.

Keberhasilan dalam menciptakan produk dengan identitas yang kuat telah membantu Eiger menciptakan pengalaman merek yang luar biasa bagi konsumennya. Langkah ini berdampak positif pada persepsi konsumen terhadap kualitas produk Eiger serta nilai-nilai yang diusung oleh merek tersebut.

Dengan citra merek yang konsisten, Eiger mampu membangun hubungan yang lebih mendalam dengan pelanggan dan memperkuat loyalitas mereka terhadap merek.

Hal ini membuktikan bahwa strategi membangun citra merek yang kuat merupakan salah satu kunci kesuksesan Eiger dalam menghadapi persaingan di pasar.

Kita dapat mengadaptasi strategi branding tersebut misalkan kita pelaku usaha kuliner yang ingin membuka restoran di Italia, kita menyadari pentingnya branding yang kuat dalam industri makanan.

Kita harus menghadirkan citra merek yang elegan dan autentik, serta menyusun menu yang menggabungkan cita rasa lokal Italia dengan sentuhan inovatif. Maka restoran tersebut sukses menciptakan identitas yang unik dan menarik perhatian para pengunjung lokal dan turis.

3. Jalin kemitraan lokal

Eiger telah berhasil menerapkan prinsip kerja sama dengan mitra lokal untuk mengoptimalkan penyebarluasan produk dan mempercepat pertumbuhan bisnisnya.

Dalam praktiknya, Eiger melakukan pendekatan ini dengan cermat memilih mitra lokal yang memiliki pemahaman mendalam tentang pasar dan budaya setempat.

Baca Juga:  Kolaborasi Perkuat Koperasi dan UMKM, UM Bandung dan DISKUK Jawa Barat Jalin Kerja Sama

Misalnya, saat Eiger memasuki pasar Asia Tenggara, mereka melakukan kemitraan dengan distributor lokal yang telah memiliki jaringan luas dan pemahaman yang baik tentang preferensi konsumen di kawasan tersebut.

Mitra lokal ini mampu memberikan wawasan berharga mengenai tren yang sedang berlangsung, kebiasaan berbelanja, serta regulasi pasar yang khusus di wilayah tersebut.

Dengan mengandalkan pemahaman dan jaringan mitra lokal, Eiger dapat mengatasi kendala seperti hambatan bahasa, regulasi, dan tantangan budaya yang mungkin muncul dalam memasuki pasar baru.

Kolaborasi ini tidak hanya membantu mengatasi kendala, tetapi juga mempercepat akses Eiger ke pasar yang lebih luas dan mendukung pertumbuhan bisnis mereka secara signifikan.

Oleh karena itu jika kita ingin memasuki pasar Tiongkok yang kompleks. Untuk membantu mendistribusikan produk kita dan memahami regulasi lokal, kita harus menjalin kemitraan dengan perusahaan teknologi terkemuka di Tiongkok.

Kemitraan tersebut membantu perusahaan memahami pasar Tiongkok secara lebih mendalam dan memperkuat kehadiran kita di sana.

4. Fokus pada pengalaman pelanggan

Berikan pengalaman pelanggan yang unggul dan personalisasi layanan untuk meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan. Misalnya, seorang pengusaha e-commerce ingin memperluas bisnisnya ke pasar Eropa. Dia menyadari pentingnya pengalaman pelanggan yang unggul dan responsif.

Dengan mengoptimalkan situs web dan menawarkan dukungan pelanggan multibahasa, serta memberikan waktu pengiriman yang cepat dan bebas biaya, dia berhasil mendapatkan banyak pelanggan setia di berbagai negara Eropa.

5. Jaga kualitas dan konsistensi

Eiger terkenal mampu menjaga kualitas produknya secara konsisten, bahkan di tengah persaingan yang ketat dengan produk-produk serupa di pasar lokal. Tindakan ini tidak hanya menciptakan kepercayaan pelanggan, tetapi juga mengukuhkan posisi Eiger sebagai penyedia produk berkualitas yang dapat diandalkan.

Baca Juga:  UM Metro Tingkatkan Kapasitas UMKM Telogo Wungu Melalui Pelatihan Produksi dan Desain Kemasan

Selain itu, Eiger juga menerapkan langkah-langkah kontrol kualitas yang cermat selama seluruh rantai pasok, dari perencanaan hingga distribusi. Kolaborasi erat dengan pemasok dan mitra produksi juga menjadi salah satu faktor kunci dalam memastikan standar kualitas yang konsisten terjaga.

Maka kita pun haruslah menjaga kualitas dan konsistensi, misalnya jika kita merupakan produsen produk perawatan kulit ingin mengekspor produk ke pasar Amerika Serikat.

Kita harus memastikan bahwa seluruh proses produksi dan bahan baku yang digunakan memenuhi standar kualitas dan regulasi Amerika Serikat. Konsistensi kualitas produk kita membuat merek dikenal sebagai merek yang terpercaya dan menguntungkan untuk bisnis di pasar internasional.

6. Manfaatkan teknologi dan digitalisasi

Eiger telah aktif memanfaatkan platform digital untuk menciptakan kehadiran yang kuat di pasar internasional. Mereka menggunakan media sosial, situs web resmi, dan kampanye pemasaran daring untuk menyebarkan pesan merek dan produk mereka secara luas.

Konten-konten menarik, seperti foto-foto dan video yang menggambarkan produk-produk Eiger dalam situasi luar ruangan yang nyata, telah berhasil mencapai audiens global.

Strategi ini membantu Eiger untuk membangun hubungan dengan calon pelanggan di berbagai negara dan merangsang minat terhadap produk mereka.

Strategi ini dapat kita adaptasi misalnya kita ingin menyediakan kursus online untuk pasar global. Dengan mengoptimalkan platform belajar online dan media sosial, kita dapat menjangkau calon siswa dari berbagai negara.

Ini memungkinkan bisnis kita untuk menawarkan kursus-kursus dengan skala internasional tanpa harus memiliki kehadiran fisik di setiap negara.***

___

Sumber: ukmindonesia.id

PMB UM Bandung