Life Style

Mau Kemah di Alam Terbuka? Persiapanlah Beberapa Hal Ini

×

Mau Kemah di Alam Terbuka? Persiapanlah Beberapa Hal Ini

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi kemah (Unsplash)

BANDUNGMU.COM, Bandung — Berkemah merupakan kegiatan seru dan mengasyikkan karena kita bermalam dan berinteraksi dengan alam tanpa ada polusi. Yang ada hanya kicauan burung, suara gemercik air, dan ademnya suasana. Nah bagaimana tips berkemah  yang mungkin berguna untuk kamu agar berkemah itu menyenangkan dan berkualitas? Berikut caranya.

Persiapkan perlengkapan

Persiapkan perlengkapan yang diperlukan sebelum berangkat seperti tenda, sleeping bag, alat masak, kompor, peralatan makan, obat-obatan dan lain-lain. Pastikan semua perlengkapan dalam keadaan baik dan cukup untuk seluruh anggota rombongan.

Lokasi strategis

Pilih lokasi berkemah yang aman dan sesuai dengan kemampuan fisik dan pengalaman rombongan. Pastikan juga lokasi memiliki sumber air bersih dan keamanan yang memadai. Jangan sembarangan memilih lokasi kemah.

Baca Juga:  Revolusi Hijau: Menuju Kedaulatan Pangan (1)

Sesuaikan pakaian

Gunakan pakaian yang sesuai dengan suhu, cuaca, dan mudah kering. Bawalah pakaian cadangan dalam jumlah cukup. Tujuannya agar dalam kondisi basah atau kehujanan tidak darurat apalagi sampai kedinginan.

Bawa obat-obatan

Jangan lupa membawa obat-obatan dan perlengkapan medis yang diperlukan seperti plester, antiseptik, dan obat sakit kepala. Obat-obatan sangat penting karena kita kemah biasanya jauh dari kota atau pusat perbelanjaan termasuk apotek.

Jangan nyampah

Gunakan peralatan masak yang bersih dan jangan biarkan sisa makanan di lingkungan sekitar. Buang sampah pada tempatnya dan jangan merusak alam sekitar. Kemahlah dengan tertib sampah.

Baca Juga:  Jaket Brand Kota Bandung Dipakai Jokowi Jajal Sirkuit Mandalika

Bawa lampu senter

Gunakan lampu senter atau api unggun untuk menerangi tempat berkemah pada malam hari. Pastikan kamu selalu mematikan api unggun sebelum tidur agar tidak berbahaya.

Jangan di bawah pohon

Hindari memasang tenda di bawah pohon yang rentan roboh atau di tepi sungai yang berpotensi banjir. Memasang tenda di lokasi seperti ini sangat tidak disarankan karena sewaktu-waktu pohon bisa tumbang dan air sungai bisa meluap.

Cek kembali perlengkapan

Periksa perlengkapan berkemah sebelum berangkat dan pastikan semuanya dalam keadaan baik dan tidak rusak. Lebih baik agak lama dalam persiapan daripada terburu-buru tetapi perlengkapan tidak lengkap.

Baca Juga:  Tips Agar Terhindar dari Dehidrasi

Makanan tahan lama

Hindari makanan yang mudah membusuk atau memerlukan pendinginan. Bawalah makanan yang tahan lama dan mudah diolah. Lebih baik membawa makanan yang sudah siap saji atau makanan kering.

Jangan sendirian

Jangan berjalan sendirian di tempat berkemah dan selalu berkomunikasi dengan anggota rombongan. Pastikan kamu selalu berada dalam jangkauan sinyal telepon genggam atau walkie-talkie.

Berkemah adalah aktivitas alam yang sangat menyenangkan. Oleh karena itu, tertiblah dalam berkemah dan persiapkan kemah dengan maksimal. Semoga tips-tips di atas membantu kamu dalam persiapan dan pelaksanaan kegiatan berkemah. Selamat berkemah ya.***