PMB Uhamka
Life Style

Inilah Marina Budiman, Salah Satu Orang Terkaya Indonesia

×

Inilah Marina Budiman, Salah Satu Orang Terkaya Indonesia

Sebarkan artikel ini
Marina Budiman (Foto: Tangkapan layar web dci-indonesia.com).

BANDUNGMU.COM — Majalah “Forbes” kembali merilis daftar 50 orang paling kaya di Indonesia. Tahun ini terdapat pengusaha wanita baru yang masuk daftar tersebut yakni Marina Budiman.

Marina bertengger di posisi ke-30 sebagai orang paling tajir di Indonesia dengan kekayaan bersih US$1,5 miliar atau setara Rp21,5 triliun (kurs Rp14,347 per dolar).

Ia adalah salah satu pendiri dan presiden komisaris perusahaan pusat data, PT DCI Indonesia Tbk (DCII). Dia mendirikan DCI pada 2011 bersama Otto Toto Sugiri.

Baca Juga:  Bangun Kolaborasi, Prodi Manajemen UM Bandung Studi Banding ke Uhamka  

Sarjana Seni/Ekonomi dari Universitas Toronto itu bekerja dengan Otto di Bank Bali pada 1985 dan bergabung dengan Sigma Cipta Caraka pada 1989. Pada 1994 ia juga merupakan pendiri Indonet, penyedia layanan internet pertama di Indonesia.

Wanita berusia 60 tahun itu masuk daftar orang terkaya tidak lepas dari kenaikan saham DCI Indonesia. Pada Januari 2021 lalu, perusahaan menggelar penawaran saham perdana (Initial Public Offering/IPO).

Harga saham DCII sempat melesat ke Rp59 ribu pada Juni 2021 dari harga awal yang hanya Rp525 per saham. Per Rabu (15/12/2021), saham DCII dibanderol Rp39 ribu.

Baca Juga:  Lewati Seleksi Ketat, Dosen UIN SGD Bandung Lolos Jadi Asesor LAMEMBA

Marina menambah panjang pengusaha wanita yang masuk dalam daftar orang terkaya RI versi “Forbes”. Sebelumnya daftar itu hanya diisi oleh Arini Subianto dan Kartini Muljadi.

Arini saat ini menduduki peringkat ke-44 dengan total kekayaan bersih US$975 juta atau setara Rp13,9 triliun. Ibu dua orang anak itu menjabat sebagai presiden direktur perusahaan induk keluarga, Persada Capital Investama. Dia mengawasi investasi Persada di produk pengolahan kayu dan minyak sawit hingga pengolah karet dan batu bara.

Baca Juga:  Ethica Peluang Bisnis Fesyen Muslim Terbaik

Sementara, Kartini saat ini berada di peringkat ke-50 dengan jumlah kekayaan bersih US$695 juta atau setara Rp9,9 triliun. Ia dan anak-anaknya merupakan pemilik Tempo Group. Dengan perusahaan terbesarnya adalah Tempo Scan Pacific yang membuat obat-obatan dan barang konsumsi.***(CNN Indonesia)

PMB Uhamka