BANDUNGMU.COM – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Bandung siap memberikan dukungan kepada Edwin Khadafi yang mencalonkan diri sebagai Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Bandung pada Agustus 2021 mendatang.
Dukungan kepada Edwin Khadafi tersebut disampaikan langsung oleh Ketua PDPM Kota Bandung Cepi Aunilah kepada wartawan, Minggu (10/7/2021) melalui sambungan telepon.
Menurutnya, setelah adanya proses kandidasi pada Musda KNPI Kota Bandung, sudah ada komunikasi yang dibangun sejak lama oleh Edwin.
Dijelaskan, dukungan diberikan kepada Edwin Khadafi bukan karena visi misi saja, tetapi mereka telah melihat konsistensi dari apa yang telah dilakukan oleh Edwin selama ini.
“Ada konsistensi yang kita lihat dari apa yang dilakukan Kang Edwin, misalnya soal entrepreneur, visi-visi kepemudaan, yang menjadi catatan untuk kami Pemuda Muhammadiyah mendukungnya,” ujar Cepi.
Dirinya berharap nantinya Edwin bisa menjadi tokoh yang dapat menyatukan pemuda di Kota Bandung. Dengan adanya Musda KNPI, Cepi menilai hal itu bisa menjadi wadah pemersatu di tengah terpecah belahnya KNPI saat ini.
Menurutnya, KNPI merupakan wadah untuk berhimpun dan rumah bersama bagi seluruh pemuda Indonesia terutama pemuda di Kota Bandung. Untuk itu, dirinya akan berpartisipasi pada hajatan suksesi pencalonan dalam Musda KNPI Kota Bandung.
Dia pun mengajak untuk menjadikan KNPI sebagai laboratorium pemuda Kota Bandung dalam mempersiapkan pemimpin-pemimpin masa depan. Sebab saat ini, Indonesia telah masuk pada era bonus demografi yang jumlah penduduk berusia produktifnya lebih banyak daripada penduduk berusia tidak produktif.
Semua itu menurut Cepi perlu jadi diperhatikan dan disiapkan. Sebab banyak sekali pemimpin bangsa yang lahir dari organisasi KNPI.
“Saya juga berharap muswarah daerah (Musda) besok bisa berjalan dengan baik. Semua ini adalah proses dalam pesta demokrasi pemuda Kota Bandung. Saya yakin pemuda-pemuda Kota Bandung yang bertarung dalam konstestasi pemilihan Ketua KNPI Kota Bandung siap menang dan siap kalah,” ungkapnya.***